Sulsel
Delapan Orang Sulsel Hilang dan Gabung Gafatar

Sudah delapan warga Sulawesi Selatan dinyatakan hilang setelah bergabung dengan organisasi masyarakat Gerakan Fajar Nusantara (Gafatar). Mereka berasal dari dua daerah, yakni Kota Makassar dan Kabupaten Luwu.
Menurut Komisaris Besar Frans Barung Mangera selaku Juru bicara Kepolisian Daerah Kepolisian Sulawesi Selatan dan Barat, polisi masih terus melakukan pendataan terhadap warganya yang dilaporkan hilang karena bergabung organisasi tersebut.
“Sudah ada dua keluarga dari dua daerah yang dilaporkan menghilang. Kami masih mendata daerah lain bila memang ada laporan kehilangan,” kata Barung kepada wartawan Rabu, 13 Januari 2016.
Ada lima orang di Makassar menghilang yang merupakan satu keluarga. Mereka adalah pasangan suami-istri yakni Abdul Kadri Nasir (32) dan Hasrini Hafid (32). Turut hilang kedua anaknya, yaitu Abiyan (2) dan Berlian (7 bulan) serta pembantunya, Ratih (20). Pasangan suami istri itu berstatus pegawai negeri sipil di Badan Pusat Statistik Kabupaten Jeneponto.
Sementara di Luwu, satu keluarga yang terdiri atas tiga orang juga dilaporkan hilang sejak tahun lalu. Mereka adalah pasangan suami istri Burhan Faisal dan Andi Muliani beserta seorang anaknya yang masih bayi.
Dugaan kuat mereka bergabung Gafatar lantaran diketahui ada yang berstatus pentolan Gafatar. Kadri merupakan Sekretaris Gafatar Sulawesi Selatan sekaligus Ketua Gafatar Jeneponto. Sementara Burhan menjabat Ketua Gafatar Kendari.
-
Hukum & Kriminal1 week ago
Resmob Polda Sulsel Ciduk Sindikat Curanmor dan Sita 20 Unit Motor Curian
-
Nasional1 week ago
Inpres Percepatan Peningkatan Konektivitas Jalan Daerah Terbit, Morowali Masuk Prioritas
-
Cinema1 week ago
“Sewu Dino” Bakal Lebih “Pecah” Dari “KKN Di Desa Penari”?
-
Sulsel3 days ago
Danny Pomanto Lantik 220 ASN Baru Pemkot Makassar
-
Hukum & Kriminal1 day ago
Warga Gowa Diserang Geng Motor, 1 Meninggal Terkena Panah
-
Sulsel2 days ago
Pemprov Sulsel Alokasikan Rp18 Miliar untuk Jalur Alternatif Malino-Sinjai-Bulukumba
-
Sulsel1 week ago
Siap-siap, Listrik Padam Lagi Malam Ini untuk Area UP3 Makassar Selatan dan Utara
-
Cinema1 week ago
“Like & Share” Tayang Mulai 27 April di Netflix