Connect with us
alterntif text
alterntif text
alterntif text

Hukum & Kriminal

Pria Ini Tertangkap Setelah Setahun Kabur Karena Menikam Polisi

Published

on

By

alterntif text

MAKASSAR – Setelah hampir satu tahun melakukan pengejaran, pihak Polsek Makassar bersama Polrestabes Makassar akhirnya berhasil meringkus Hardi alias Marica (32), tersangka kasus penikaman Brigpol Handy Hoesman, seorang anggota Polsek Makassar.

Hardi diringkus saat berada di depan rumahnya, di Jl Maccini Gusung, Jumat (22/7/2016) sekitar pukul 00.24 Wita. Hardi terdetksi petugas setelah keluar dari tempat persembunyiannya dan memilih berlebaran di rumahnya.

Kasubag Humas Polrestabes Makassar Kompol Burhanuddin membenarkan penangkapan Hardi. Dia menjelaskan, Hardi resmi ditetapkan DPO, setelah sehari setelah kejadian tersangka kabur.

“Tersangka mengaku pulang untuk bertemu dengan keluarganya karena masih dalam susana lebaran. Petugas mendapat informasi dan langsung melakukan penangkapan,” jelas Kompol Burhanuddin.

Dalam penangkapannya, tersangka tidak melakukan perlawanan, namun wajah pelaku terlihat lebam. Sejauh ini polisi masih melakukan pengembangan atas kasus tersebut. (askay/ed)

Advertisement
BAGIKAN:
Advertisement
Comments

Trending