Regional
Pengakuan Pembunuh Satu Keluarga di Medan

MEDAN – Andi Lala (34) pelaku utama pembunuhan satu keluarga di Jl Kayu Putih, Lingkungan XI, Kelurahan Mabar, Kecamatan Medan Deli berhasil dibekuk polisi.
Setelah seminggu jadi target buruan polisi, Andi Lala (34) akhirnya ditangkap di Indragiri Hilir (Inhil), Riau. Kepada polisi, tersangka utama pembunuhan sadis satu keluarga di Medan ini mengakui perbuatannya.
Dirkrimum Polda Sumut Kombes Nurfallah kepada wartawan mengatakan bahwa Andi Lala mengakui perbuatan brutalnya itu.
“Dia mengakui. Barang bukti disita di sekitar TKP (tempat kejadian perkara),” kata Nurfallah, Sabtu (15/4/2017).
Pria yang sehari-hari bekerja sebagai tukang las itu diduga sebagai otak pelaku pembunuh keluarga Riyanto (40) dan istrinya Riyani (38), kedua anak mereka Syifa Fadillah Hinaya (15) dan Gilang Laksono (11), serta mertuanya Marni (60) yang terjadi pada Minggu (9/4/2017) lalu.
Sedangkan anak bungsu Riyanto, Kinara (4), lolos dari maut meski sempat kritis akibat luka di tubuhnya.
“(Barang bukti) besi dibuang di sekitar TKP,” sambung Nurfallah.
Diduga kuat Andi bersama dua tersangka lain sudah merencanakan pembunuhan tersebut, bertujuan ingin menguasai uang hasil penjualan rumah warisan milik Riyanto.
Akan tetapi, ternyata uang yang diincarnya tidak ada. Andi diduga hanya mendapat uang Rp 25 juta di lemari korban, dan memberikan Rp 300.000 kepada tersangka Roni sebagai eksekutor.
Dalam pelariannya, Andi Lala sempat berpindah-pindah tempat sebelum ditangkap hari ini sekitar pukul 05.00 WIB. Dia melarikan diri dari rumah di Lubuk Pakam, Deli Serdang, ke Serdang Bedagai, Asahan, Sumut, hingga tertangkap di rumah saudaranya di Inhil, Riau.
-
Hukum & Kriminal1 week ago
Resmob Polda Sulsel Ciduk Sindikat Curanmor dan Sita 20 Unit Motor Curian
-
Sulsel5 days ago
Danny Pomanto Lantik 220 ASN Baru Pemkot Makassar
-
Hukum & Kriminal4 days ago
Warga Gowa Diserang Geng Motor, 1 Meninggal Terkena Panah
-
Sulsel4 days ago
Pemprov Sulsel Alokasikan Rp18 Miliar untuk Jalur Alternatif Malino-Sinjai-Bulukumba
-
Cinema6 days ago
Film Terbaru Jackie Chan, “Ride One”, Tayang 7 April di Bioskop Indonesia
-
Cinema4 days ago
Pertama Kalinya Nicholas Saputra Bekerjasama Dengan Garin Nugroho Untuk “Melodrama”
-
Cinema2 days ago
“Super Mario Bros” Rilis 5 April di Bioskop Indonesia
-
Nasional3 days ago
Cuti Bersama Lebaran Ditetapkan 19 Hingga 25 April 2023