Hukum & Kriminal
Kepsek SMA Negeri 1 Makassar Resmi Masuk Lapas

MAKASSAR – Kejaksaan Negeri (Kejari) Makassar resmi menahan Kepala Sekolah (Kepsek) SMA Negeri 1 Makassar, Abdul Hajar ke Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas I Makassar, Kamis (27/4/2017).
Dengan mengenakan baju batik, Hajar masuk ke Lapas dengan pengawalan ketat sejumlah petugas dari Kejari Makassar dan anggota Polrestabes Makassar sekitar pukul 11.30 Wita.
Informasi dihimpun dari petugas Lapas Kelas I Makassar mengatakan, jika Hajar sebelum ditahan masih sempat menjalankan aktivitasnya sebagai Kepsek di SMA Negeri I Makassar, Jl Gunung Bawakareng. Namun sejauh ini, pihak Kejari Makassar belum memberikan keterangan resmi terkait penahanan Hajar.
Seperti diketahui, Hajar resmi menjadi tersangka dalam kasus dugaan pungli penerimaan siswa baru di SMA Negeri 1 Makassar. Sebelumnya, Hajar kepada wartawan dengan tegas membantah adanya pungli kepada calon siswa baru.
“Tidak ada pungutan, itu semata mata sumbangan dari pihak orang tua siswa sesuai dengan keihlasannya, tapi tanpa ada paksaan,” kilahnya, beberapa waktu lalu.
Menurut Hajar, kebijakan penambahan bangku dua kelas untuk calon siswa baru hanya didasari atas dorongan dari masyarakat serta atas dukungan dari Dinas Pendidikan (Diknas) Kota Makassar.
“Dua kelas ada 100 siswa lebih yang kita tambah, tapi itu sesuai dengan hasil rapat dan koordinasi dari Diknas,” jelasnya.
Lebih jauh Hajar menjelaskan, dalam penerimaan sumbangan itu dilakukan langsung oleh panitia dan bendahara penerimaan siswa baru. Sumbangan itu tidak melalui langsung Kepala Sekolah.
Baca Juga: Kepsek SMA Negeri 1 Makassar Resmi Tersangka
Sementara soal bantuan sumbangan yang diterima pihak sekolah dari calon siswa baru, kata dia, dipergunakan untuk pengadaan bangku, perbaikan pagar dan berbagai keperluaan lainya. (Hajji Taruna)
-
Cinema1 week ago
Mawar De Jongh dan Bryan Domani Kembali Berduet di Film “Galaksi”
-
Cinema4 days ago
Lana Condor Isi Suara Film Animasi “Teenage Kraken”
-
Cinema1 week ago
200 Ribu Penonton Telah Menyaksikan “Suzume” di Bioskop Indonesia
-
Cinema1 week ago
OSCAR: Film Paling Menguntungkan Dari A24, “Everything Everywhere All At Once”, Raih Film Terbaik
-
Sulsel1 week ago
Pemkot Makassar Bakal Terapkan Pendidikan Metode Gasing ke 235 Ribu Pelajar
-
Sulsel1 week ago
Jalan Pagi, Gubernur Andi Sudirman Bantu Seorang Ibu Perbaiki Ban Mobil Bocor
-
Cinema6 days ago
Film Tentang Sejarah Perusahaan Sepatu Nike “Air” Jadi Film Penutup SXSW Festival
-
Cinema1 day ago
“Sewu Dino” Bakal Lebih “Pecah” Dari “KKN Di Desa Penari”?