Sulsel
Kamar NA di Rujab Gubernur Sulsel Dibongkar Paksa

Makassartoday.com, Makassar – Kamar kerja sekaligus kamar tidur Plt Gubernur non aktif Nurdin Abdullah (NA) di Rumah Jabatan (Rujab) Gubernur Sulsel di Jalan Katangka, kota Makassar, dibongkar paksa oleh sejumlah staf Pemprov Sulsel, Senin (6/9/2021), pagi tadi.
Informasi yang dihimpun wartawan dari sejumlah sumber menyebutkan, beberapa staf datang merusak kunci pintu kamar menggunakan palu dan obeng.
Saat pembongkaran juga dikawal sejumlah anggota Satpol PP Pemprov Sulsel.
Sekedar diketahui, Gubernur Sulsel non aktif, Nurdin Abdullah saat ini terjerat kasus dugaan suap proyek infrastruktur di lingkup Pemprov Sulsel. Sejauh ini pun, kasus yang ditangani Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) tersebut, baru memasuki persidangan pekan ketujuh.
Itu berarti, belum ada putusan tetap terhadap kasus dimaksud yang menyatakan berkekuatan hukum tetap. Dengan demikian, pihak Pemprov Sulsel telah melampaui kewenangan hukum, dalam hal ini pengadilan dengan telah mengeksekusi inventaris pribadi NA yang berada di aset milik Pemprov Sulsel tersebut.
Pihak keamanan Rujab Gubernur Sulsel sendiri saat dikonfirmasi membantah adanya perusakan atau pembongkaran pasa ruang kerja tersebut.
“Hanya ganti kunci, bukan dibongkar paksa,” ungkap salah satu anggota Satpol PP yang bertugas di sana.
(Andini)
-
Fashion19 hours ago
Sepatu Milik Gubernur Sulsel Ternyata Produksi UMKM Maros
-
Internasional3 days ago
Al-Azhar Serukan Boikot Produk Swedia-Belanda, Buntut Pembakaran Al-Quran
-
Cinema5 days ago
RESENSI: Selamat Datang Kembali, Jennifer Lawrence!
-
Cinema6 days ago
Christine Hakim Jadi Trending Topic di Twitter Berkat Serial “The Last of Us”
-
Cinema5 days ago
8 Film Netflix Tembus Nomine Oscar 2023
-
Cinema5 days ago
Remake Film Korea “Scandal Makers” Tayang di Prime Video
-
Sulsel21 hours ago
F8 Makassar Kembali Masuk Kalender Top 10 KEN 2023
-
Cinema6 days ago
“Balada Si Roy” Beroleh 107 Ribu Penonton di 3 Hari Pertama Rilis Bioskop