Connect with us
alterntif text
alterntif text
alterntif text

Sulsel

Keluarga Besar Kristiani PDAM Makassar Gelar Misa Natal 2022

Published

on

By

alterntif text

Makassartoday.com, Makassar – Keluarga Besar Umat Kristiani Perumda Air Minum (PDAM) Kota Makassar mengadakan ibadah Misa Natal di Hotel Santika, Selasa (20/12/2022) malam.

Ibadah Misa Natal tahun ini mengangkat tema “Pulanglah Mereka ke Negerinya Melalui Jalan yang Lain (Matius 2:12) dengan Sub Tema “Alirkan Pengabdian Secara Profesional dan Patuhlah pada Aturan”.

Ketua Panitia Pelaksana, Paulus Manda menilai Perayaan Natal tahun ini begitu bermakna dan sangat membahagiakanx karena mendapat dukungan dari segenap jajaran direksi PDAM.

Sementara itu Pendeta Yusak Toding yang
yang memimpin ibadah Misa dalam pesan Natalnya kepada segenap umat kristiani yang hadir untuk selalu menjalin kekeluargaan dan selalu mengikuti aturan dalam bekerja sesuai dengan yang difirmankan oleh Tuhan Yesus.

Direktur Utama PDAM Kota Makassar, Beni Iskandar dalam sambutannya mengatakan bahwa akan mendukung seluruh umat beragama yang diakui oleh Negara tanpa ada diskriminasi dalam merayakan hari besar, khususnya di lingkungan PDAM Kota Makassar,

Advertisement

“Saya akan mendukung penuh dan akan ikut merayakan seluruh peringatan hari besar keagamaan yang dilaksanakan di lingkup PDAM Kota Makassar,” ungkap Beni.

Sementara Wali Kota Makassar dalam sambutannya yang diwakili oleh Staf Ahli bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Irwan Bangsawan menyampaikan pesan bahwa pemerintah kota sangat menghargai toleransi umat beragama.

“Perayaan Natal Keluarga Besar PDAM bukan pertama kali yang saya hadiri dan saya yakin pasti akan semarak karena kekompakan seluruh pegawai, apalagi dipimpin oleh seorang pimpinan yang humble dan pekerja keras. Saya kenal Pak Beni, seorang pekerja keras dan juga sangat menghargai perbedaan,” tutur Irwan.

Perayaan Natal ini tak hanya dihadiri oleh pegawai dan keluarga yang Kristiani lingkup PDAM, tapi juga dihadiri oleh para pejabat struktural dan pensiunan pegawai yang beragama Kristiani.

Editor: Bobi

Advertisement
BAGIKAN:
Advertisement
Comments

Trending