Makassartoday.com, Selayar – Proses pencarian korban kapal nelayan yang terbalik sekitar 52 NM dari Pelabuhan Benteng, Kabupaten Kepulauan Selayar, Sulawesi Selatan, pada Sabtu (9/03/2024), dini hari, kini telah memasuki hari ketiga.
Hingga hari ini, Rabu (13/3/2024), pihak Kantor Basarnas Makassar melaporkan ada 21 penumpang kapal nahas tersebut belum diketahui nasibnya.
“Masih dalam pencarian sebanyak 21 orang,” ucap Kepala Kantor Basarnas Makassar, Mexianus, petang tadi.
Pihaknya juga mengklarifikasi nama lambung kapal yang terbalik tersebut, yang sebelumnya Dewi Jaya 2, namun belakangan diketahui bernama Yuiee Jaya II.
“Ada perubahan nama kapal yang semula Dewi Jaya 2 menjadi Yuiee Jaya II,” sambungnya.
Hari ketiga, Tim SAR gabungan kembali mengevakuasi 1 orang korban selamat yang terdampar di Pulau Janito teridentifikasi bernama Amat Subechan.
Sebelumnya pada Selasa (12/3/2024) dilaporkan jumlah korban selamat berjumlah 11 orang dan kini menjadi 12 orang.
“Ada penambahan jumlah korban selamat 1 orang dan korban meninggal dunia yang ditemukan masih 2 orang,” katanya.
Diketahui kapal penangkap ikan yang berlayar melalui rute Muara Baru – Jakarta tujuan Lombok tersebut membawa 37 orang penumpang.
Mexianus menambahkan, bahwa dari data sebelummya POB (Person On Board) total penumpang kapal berjumlah 37 orang, namun berdasarkan penelusuran pihaknya berubah hanya menjadi 35 orang.
“Dari data hari sebelumnya sejumlah 37 orang, setelah tim rescue mendapatkan manifest penumpang, maka kini terjadi perubahan yaitu 35 orang, 2 orang yang sempat berada di dalam kapal, dinyatakan sudah turun dari kapal dan dipastikan dalam keadaan selamat,” tambah Mexianus.
Pencarian korban kapal terbalik Yuiee Jaya II oleh Tim SAR gabungan dilakukan menggunakan RIB (Rigid Inflatable Boat) milik Pos Sar Selayar dan juga menggunakan kapal nelayan.
“Untuk pergerakan pencarian hari ini, RIB bergerak menuju ke Pulau Kayuadi dan Pulau Jampea. Fokus ke daerah sana, berdasarkan dari banyaknya penemuan korban selamat,” jelas Mexianus.
Editor: Hajji Taruna