Makassartoday.com, Takalar – Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) Universitas Muslim Indonesia (UMI) melakukan desain dan Rencana Anggaran dan Biaya (RAB) konstruksi bak penampungan air perkebunan milik Kelompok Tani Suka Manis di Desa Timbuseng, Kecamatan Polongbangkeng Utara, Kabupaten Takalar, Sulawesi Selatan.
Andi Muhammad Ikhsan, selaku Pengabdi mengatakan, area perkebunan tebu milik Kelompok Tani Suka Manis di Desa Timbuseng, telah dinyatakan layak dan sesuai dengan ketentuan yang diisyaratkan sebagai dasar dalam pelaksanaan konstruksi kegiatan rehabilitasi jaringan irigasi.
Adapun proses desain, kata dia, dilakukan bersama Tim PKM UMI selama enam bulan, yakni sejak Juni hingga November 2023.
“Ini bagian dari pengembangan jaringan irigasi pada area perkebunan tebu dan sebagai bagian upaya pengelolaan air irigasi dari hulu sampai dengan hilir dengan upaya perwujudan single management yang lebih terarah dan terstruktur,” jelas Andi Muhammad Ikhsan dalam keterangan tertulisnya, Senin (27/11/2023).
Sebelumnya, Tim PKM UMI juga telah melakukan proses monitoring konstruksi pengelolaan air irigasi bak penampungan air milik Kelompok Tani Suka Manis di Desa Timbuseng, pada 19 Agustus 2023, lalu.
Diketahui bahwa salah satu bangunan irigasi mengalami kerusakan yang mempengaruhi kinerja sistem irigasi yang ada, sehingga mengakibatkan efisiensi dan efektifitas irigasi menurun.
“Dengan perencanaan irigasi yang baik maka pembangunan infrastruktur irigasi serta pola operasional dan pengelolaan menjadi lebih jelas dan terstruktur dalam satu kesatuan single management dalam sistem irigasi,” kata Andi Muhammad Ikhsan.
Kegiatan pengabdian ini, sambungnya, guna pengembangan jaringan irigasi serta salah satu bagian dari perwujudan kegiatan dalam pengelolaan air irigasi secara single management yang penting dalam upaya membantu mengelola kegiatan rehabilitasi jaringan irigasi pada saluran irigasi tersier.
“Jadi tujuan dari kegiatan ini adalah tersedianya dokumen dalam bentuk rekomendasi teknis perencanaan bak penampungan air perkebunan untuk pengembangan jaringan irigasi pada saluran irigasi tersier,” kuncinya.
Editor: Ariel