Makassatoday.com, Toraja Utara – Bencana tanah longsor terjadi di Lembang Sarambu, Kecamatan Buntu Pepasan, Kabupaten Toraja Utara, Sulawesi Selatan, pada Kamis (23/1/2025), pukul 02.00 Wita.
Dalam peristiwa ini, dua orang yang merupakan pasangan suami istri ditemukan dalam kondisi meninggal dunia. Kedua korban teridentifikasi atas nama Saleppang dan istrinya bernama Liku.
Dari laporan tertulis pihak BPBD Kabupaten Toraja Utara menyebutkan, sedikitnya ada lima Kepala Keluarga (KK) terdampak tanah longsor di wilayah Lembang Sarambu.
Selain itu juga dilaporkan ada dua korban luka-luka, yakni Agustinus Arrang dan Rosmawati. Keduanya saat ini dirawat di RS Elim Rantepao.
Editor: Ibrahim