Makassartoday.com, Makassar – Innalillahi Wainna ilaihi Rojiun, kabar duka datang dari Keluarga Besar Polri. Komjen (Purn) Jusuf Manggabarani meninggal dunia pada Salasa, 20 Mei 2025.
Almarhum Jusuf Manggabarani menghembuskan napas terakhirnya saat tengah menjalani perawatan di Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Wahidin Sudirohusodo, Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel).
Kabar kepergian Almarhum, dikonfirmasi langsung oleh putranya, AKBP Edy Sabhara Manggabarani.
“Iya benar bang. Iya saya baru otw dari Pinrang ke Makassar,” kata AKBP Edy Sabhara, dikutip Selasa (20/5/2025).
Jusuf Manggabarani merupakan mertua dari Anggota Dewan Perwakilan Rakyat RI Partai Golongan Karya, Erwin Aksa Mahmud, B.A.
Komjen Jusuf Manggabarani merupakan salah satu mantan Wakil Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia (Wakapolri).